Berkolaborasi dengan UMKM Kecamatan Wagir, Karang Taruna Maaton gelar event bertajuk Pasar Takjil Ramadhan. Event ini dilaksanakan atas dasar sadar diri akan pentingnya mendukung keberadaan UMKM guna menciptakan SDM produktif dan tangguh yang nantinya sedikit banyak dapat mendongkrak perekonomian di wilayah Kecamatan Wagir.
Event yang di gelar dalam 5 hari berturut - turut ini dilaksanakan pada tanggal 13 hingga 17 April 2022, yang juga di buka peresmian langsung oleh Sekretaris Kecamatan Wagir, yakni Bambang Hermanto, S.Sos, serta hadir pula Muhammad Rifqi Ramantyo (Kak Ki) selaku Konselor Pemberdayaan UKM/IKM RI, beberapa tamu undangan dari Karang Taruna Sembodo Desa Pakisaji, Kecamatan Pakisaji, dan tentunya dari pelaku UMKM itu sendiri.
Foto : Humas Maaton
Writer : Csw
Tidak ada komentar:
Posting Komentar